Kupang, LekoNTT.com - Timore Art Graffiti (TAG) menggelar kegiatan bertajuk Colour of Timor di Kupang, NTT. Kegiatan ini digelar sejak tanggal 1 hingga 31 Oktober 2021 dengan dua bagian yaitu pra acara dan acara inti. Adapun pra acara adalah pembuatan film dokumenter yang mengulas tentang proses pewarnaan tradisional dari bahan alami.
Adriana Ajeng Ngailu, salah satu panitia penyelenggara mengatakan, saat ini pembuatan film sedang berlangsung di Kabupaten TTU bersama para penenun sejak tanggal 1 Oktober 2021. Selain itu, ada workshop menjadikan pewarna alami menjadi cat akrilik untuk lukisan di atas kanvas, sharring session oleh narasumber dan kurator, serta proses pengkaryaan bersama oleh 21 orang seniman.
"Untuk kegiatan acara inti adalah pemutaran film, pameran karya baru dan diskusi bersama para seniman yang turut memeriahkan Colour of Timor. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan," jelas Ajeng.
Asis Nadjib, salah satu anggota TAG menjelaskan, Colour of Timor merupakan rangkaian kegiatan pengarsipan proses pewarnaan tradisional dan pameran karya baru dari pewarna alami khas Nusa Tenggara Timur. "Kegiatan ini sebenarnya dilatarbelakangi oleh keresahan akan tenun yang sudah mulai dilupakan terutama oleh generasi muda, bahkan untuk proses pembuatan kreatif pewarnaan tradisional dari bahan-bahan alami sudah hampir punah," kata Asis.
Ia pun menjelaskan, alasan tersebut menjadikan TAG berinisiasi membuat kegiatan Colour of Timor sebagai bentuk nyata dari generasi muda yang memiliki kesadaran akan tanggung jawab untuk mempertahankan sekaligus melakukan inovasi agar tradisi dari tanah kelahiran tidak hilang begitu saja dan mampu menyesuaikan zaman.
Wandry Dami, anggota TAG yang lain mengatakan, berlangsungnya kegiatan ini didukung dan difasilitasi melalui Program Kebudayaan Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Wandry pun mengimbau kepada masyarakat yang ingin mengakses kegiatan dimaksud dapat diketahui melalui akun media sosial TAG.
"Segala informasi yang berkaitan dengan kegiatan ini bisa diakses melalui akun instagram @timoreartgraffiti," kata Wandry.
Tentang Timore Art Graffiti
Terima kasih Leko.
BalasHapus